|

Mitos Tentang Berat Badan

KawandNews.com - Banyak yang memiliki anggapan bahwa dengan menurunkan berat badan akan membuat penampilan jauh lebih menarik, jauh lebih sehat, cantik, terlihat pintar, dan sebagainya. Tapi, ada juga beberapa mitos yang tidak sesuai dengan fakta dari penelitian lebih lanjut oleh para ahli.





1) Mitos: Diet dapat menurunkan berat badan secara cepat.

Fakta: 95-98% orang yang melakukan diet secara cepat, banyak yang mengeluh tentang berat badan yang naik drastis setelah program dietnya selesai. Belum lagi ditambah beberapa efek samping dari proses diet yang sangat cepat.

Langkah Positif: Pola makan yang sehat dan oleh raga yang teratur dapat membantu menurunkan berat badan yang ideal.

2) Mitos: Menghindari makanan lemak cepat membuat kurus.

Fakta: ketika seseorang membatasi makanan yang disukai, akan menimbulkan stress tersendiri. Hal ini malah akan dapat memicu rasa nafsu makan yang berlebih.

Langkah Positif: lemak juga dibutuhkan untuk metabolisme tubuh. Membatasi makanan lemak, bukan berarti harus menghindari segala makanan yang mengandung lemak. Gunakan porsi yang lebih sedikit, sesuai dengan kebutuhan lemak bagi tubuh.

3) Mitos: Semakin banyak berolahraga, akan semakin sehat

Fakta: Olahraga yang berlebihan dapat menguras energi yang ada di dalam tubuh, mengingat tubuh setiap orang memiliki kondisi kesehatan yang berbega.

Langkah Positif: Mulailah untuk melakukan olahraga ringan, namun rutin setiap harinya. Contoh olahraga ringan: berjalan kaki, lari pagi, sit up, dan lain sebagainya.

4) Mitos: Orang yang kurus lebih sehat dan aktif.

Fakta: Orang yang memiliki tubuh kurus memang lebih terasa ringan untuk bergerak dibanding orang yang lebih gemuk. Namun, jika kurus dikarenakan asupan gizi yang kurang akan berakibat buruk bagi kesehatan tubuh, serta organ tubuh lainnya.

Langkah Positif: Perkirakan berat badan yang ideal untuk kesehatan tubuh. Walau bagaimanapun, hidup sehat akan lebih menyenangkan.

5) Mitos: Jika saya kurus, pasti akan lebih disenangi.

Fakta: Kunci untuk menjadi sebuah pribadi yang menyenangkan bukan berdasarkan dari ukuran tubuh seseorang, melainkan dari pembentukan pribadi orang itu sendiri. Dengan memiliki kepribadian yang menyenangkan, akan dapat membuat orang itu lebih disenangi.

Langkah Positif: Kembangkan talenta yang ada dalam diri sendiri, perluas wawasan, dan hal lain yang dapat membangkitkan rasa percaya diri.


6) Mitos: Orang yang gemuk makan lebih banyak dari orang yang kurus.

Fakta: Belum tentu. Kondisi dan tingginya tingkat aktivitas juga menentukan seseorang untuk menjadi gemuk, atau kurus, walaupun dengan porsi makan yang sama.

Langkah Positif: Faktor genetika juga memiliki peran utama dalam hal ini. Cukup dengan memahami kebutuhan gizi yang dibutuhkan tubuh, dapat membuat anda lebih selektif dalam memilih jenis makanan yang tepat, selama tidak dalam porsi yang berlebihan.


Masih ada banyak mitos lain seperti tingginya tingkat stres dan emosi yang membuat ingin makan, ataupun faktor lainnya. Dengan mendisiplinkan diri untuk memakan makanan yang sehat dan bergizi dan disertai dengan olahraga yang teratur, akan dapat menurunkan berat badan dengan sendirinya, tanpa harus mengikuti berbagai program diet lainnya.




Posted by Captcharea on 17:28. Filed under , , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Kami akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut. | Advertise With Us | Info iklan |

Berlangganan Berita:

Dapatkan Breaking News
Langsung di e-mail Anda GRATIS!!



0 komentar for "Mitos Tentang Berat Badan"

Leave a reply


Berita Terbaru


Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Ads by KawandNews.com

Recently Commented