Deftones Kembali ke Indonesia?
Deftones pastikan bakal
kembali ke Indonesia. Setelah kunjungan pertama tahun 2011 di Jakarta, Deftones
siap mengguncang Bandung pada 30 Mei mendatang.
Respon positif oleh publik Indonesia pada album KOI
NO YOKAN jadi alasan dibalik kedatangan mereka yang
kedua ini. Nada Promotama diketahui sebagai promotor
yang bertanggung jawab pada konser kali ini. Namun, hingga saat ini pihak
promotor belum merilis informasi resmi perihal venue dan harga tiket. Bagi
penggemar Deftones, sebaiknya mulai menabung dari sekarang! (bil)