|

Mengatasi Nyeri Akibat Tamu Bulanan

 
KawandNews.com - Bagi seorang perempuan, sudah menjadi barang wajar jika setiap bulannya mereka akan di datangi oleh tamu. Rutin. Meskipun terkadang tidak tepat waktu. Dan untuk sebagian perempuan, tamu bulanan tersebut sering kali di barengi dengan nyeri pada bagian tubuh tertentu.

Nyeri tersebut di sebabkan oleh kontraksi pada rahim. Kontraksi tersebut di sebabkan karena pada saat seorang perempuan mensturasi, terdapat suatu hormon yang di sebut prostagladin yang di lepaskan, yang di perlukan untuk meluruhkan lapisan rahim. Seiring dengan peluruhan lapisan rahim tersebut, reaksi tubuh terhadapnya adalah timbulnya rasa nyeri.

Nyeri ini tidak menyerang setiap perempuan. Namun demikian, bisa saja perempuan yang sebelumnya tidak pernah mengalami akan mengalaminya. Karena hal tersebut dapat di sebabkan oleh banyak faktor. Oleh karena itu, di perlukan beberapa langkah untuk mengatasinya, yaitu :

Konsumsi makanan sehat. Dari pada terus menerus mengkonsumsi junk food, mulailah beralih ke makanan sehat yang anda olah sendiri. Di samping lebih terjamin nilai kesehatannya, makanan yang anda olah sendiri dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda. Mengkonsumsi banyak buah dan sayur tentu akan sangat baik bagi anda yang sedang haid. Jangan lupa pula untuk memperbanyak minum air, untuk mempelancar sirkulasi darah anda.

Kompres dengan air hangat. Untuk memudahkan anda melakukannya, masukkan air hangat ke dalam botol beling. Kemudian kompres perut anda dengan botol berisi air hangat tersebut. Hal tersebut dapat membantu anda rileks dan mengurangi rasa sakit anda.

Olahraga. Rutinlah melakukan olahraga sebelum atau sesudah anda datang bulan. Saat haid, cukup lakukan olahraga ringan saja agar anda tidak terlalu lelah. Hal tersebut di percaya dapat memperlancar peredaran darah anda sehingga rasa sakit yang anda derita akan berkurang.

Kunyit. Rebus kunyit bersama dengan asam jawa. Ramuan tersebut sudah di percaya sejak lama ampuh mengatasi nyeri datang bulan.

Pakaian. Hindari memakai pakaian ketat ketika anda sedang haid. Hal itu dapat menekan perut anda dan menyebabkan nyeri datang bulan anda semakin menjadi.

(EW).




Posted by Eni Winarti on 14:40. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Kami akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut. | Advertise With Us | Info iklan |

Berlangganan Berita:

Dapatkan Breaking News
Langsung di e-mail Anda GRATIS!!



0 komentar for "Mengatasi Nyeri Akibat Tamu Bulanan"

Leave a reply


Berita Terbaru


Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Ads by KawandNews.com

Recently Commented