Mengatasi Mata Ber-kantung
KawandNews.com - Jika anda merasa bahwa kantung mata anda sudah mulai terbentuk, menghitam, serta mengganggu penampilan anda, sebaiknya anda perlu mengambil tindakan. Berikut beberapa cara yang terbilang mudah dan simple yang dapat anda aplikasikan untuk mengatasi mata berkantung atau minimalmenguranginya :
- Timun. Letakkan irisan timun pada area mata anda. Jika ingin mendapatkan efek lebih menyegarkan dan menyejukkan, timun dapat terlebih dahulu di masukkan ke lemari es. Hal ini bisa anda lakukan ketika anda sedang beristirahat bahkan tidur sekalipun, dan hanya membutuhkan waktu kurang lebih 25 menit saja. Lakukan dengan rutin setiap harinya.
- Kantong teh celup. Rendam kantong bekas teh celup anda ke dalam air es (bisa juga air biasa). Lalu setelah itu tempelkan pada area mata anda. Lakukan kompres tersebut selama 15 menit saja saat pagi hari atau malam sebelum anda tidur.
- Bengkoang.Parutlah bengkoang, kemudian tempelkan pada area sekitar mata, aplikasikan cara ini selama 10 menit.
- Kentang. Caranya hampir serupa dengan pengapliksian timun yaitu dengan mengirisnya lalu menempelkannya pada area kantung mata anda.
- Es batu. Cara ini adalah cara yang terbilang paling mudah. Anda hanya perlu menyiapkan es batu serta kain untuk pembungkusnya. Kompreskan pada area sekitar mata selama kurang lebih 15 menit sampai 20 menit.
- Putih telur.Kocok putih telur hingga kaku, lalu oleskan pada bagian kantung mata anda, aplikasikan 20 menit saja, bilas, lalu lap hingga kering.
- Minyak zaitun. Campurkan beberapa tetes minyak tersebut dengan air dingin, oleskan pada kantung mata, diamkan hingga 20 menit, lalu bilas hingga bersih.
- Minyak almond. Oleskan langsung minyak almond pada bagian mata berkantung, pijat dengan lembut, lalu bersihkan.
- Concealer. Efek dari concealer ini hanya sementara dan instan. Membantu menutupi kantung mata anda saat anda menggunakan make up. Gunakan setelah terlebih dulu melapisi wajah anda dengan pelembap.
(EW).
Posted by Eni Winarti
on 11:32. Filed under
Kesehatan,
Tips Bermanfaat
.
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0.
Feel free to leave a response