|

WHO Ikut Menangani Arab Saudi Seputar Korban MERS Yang Meningkat

KawandNews.com - Arab Saudi mengumkan adanya lima kasus kematian dan 14 kasus infeksi lagi yang terjadi akibat virus MERS.

Dengan demikian, total korban tewas yang tercatat akibat virus yang menyerang saluran pernafasan tersebut berjumlah 126 orang di negara tersebut.


Berdasarkan laporan dari Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO yang melakukan investigasi selama lima hari di Jeddah, peningkatan jumlah korban terjadi karena adanya pelanggaran dalam upaya pencegahan dan pengendalian infeksi virus di Arab Saudi.

"Sebagian besar infeksi dari manusia ke manusia terjadi di fasilitas pelayanan kesehatan," kata laporan tersebut sambil mengkritisi kasus MERS yang menimpa sejumlah pekerja perawatan kesehatan seperti yang dilansir RM Online (Grup JPNN.com), Jumat (9/5).

Namun laporan WHO, seperti dikutip Al Jazeera, menegaskan bahwa tidak ada keperluan untuk menggunakan alat screening khusus di sejumlah pintu masuk negara.

Kasus MERS pertama kali muncul di Arab Saudi pada September 2012 lalu. Hingga saat ini, virus tersebut telah menyerang total 463 warga Arab Saudi.

Hingga saat ini belum ada vaksin ataupun anti virus bagi MERS. Sejumlah pakar masih melakukan penelitian atas penyakit yang diduga berasal dari unta itu. (jpnn.com)




Posted by Sains Box on 14:40. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Kami akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut. | Advertise With Us | Info iklan |

Berlangganan Berita:

Dapatkan Breaking News
Langsung di e-mail Anda GRATIS!!



0 komentar for "WHO Ikut Menangani Arab Saudi Seputar Korban MERS Yang Meningkat"

Leave a reply


Berita Terbaru


Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Pasang Iklan disini
Pasang Iklan Teks disini Murah Meriah!!!
KawandNews.com

Ads by KawandNews.com

Recently Commented